Skip to main content

Tips Memanjakan Diri Selama Hamil

Memanjakan diri saat hamil itu perlu.Penelitian menunjukkan bahwa ibu hamil yang gembira akan menularkan perasaannya kepada janin dalam kandungan. Pasalnya, darah si ibu akan melepaskan neo transmitter zat-zat rasa senang sehingga si bayi pun ikut merasa senang.

Sebaliknya, apabila ibu merasa gelisah, detak jantung ibu yang cepat akan tertangkap jelas oleh janin. Selain detak jantung, hormon pemicu stres pun ikut meningkat. Tentu tak baik jika dialami ibu hamil terus menerus. Apalagi, ibu hamil yang mengalami stres berat berisiko melahirkan bayi prematur dan bayi dengan berat badan rendah, bahkan dapat mengakibatkan janin keguguran.

Berikut ini ada beberapa tips memanjakan diri selama hamil:

1. Merawat Diri
Kalau ada yang bilang, hamil nggak perlu cantik, itu salah besar! Saat hamil, Anda tak dilarang kok kalau mau relaksasi di salon. Justru jika Anda tampak cantik dan segar, menjalani kehamilan pun bukanlah beban. Sebelumnya, konsultasikan pada dokter kandungan Anda perawatan apa saja yang diperbolehkan. Perawatan kulit dan rambut seperti creambath, lulur badan, facial, pedicure atau manicure masih oke kok! Asal, hindari perawatan yang menggunakan terlalu banyak bahan kimia seperti meluruskan, mengeriting, bleaching, dan mencat rambut hingga usia kehamilan trimester kedua.

2. Berbelanja
Anda senang shopping? Tak ada salahnya menyenangkan diri dengan kegiatan satu ini. Belilah pakaian hamil yang nyaman. Atau, Anda bisa berburu pernak-pernik untuk si kecil. kendati begitu, berbelanjalah dengan bijak. Siapkan apa yang hendak dibeli dari rumah. Jangan sampai daftar belanjaan melewati anggaran yang tersedia ya Mom’s?

3. Lakukan aktivitas menenangkan
Luangkan waktu melakukan aktivitas yang menenangkan seperti meditasi, latihan pernapasan, yoga, mendengarkan musik, menonton DVD, dan sebagainya. Melakukan kegiatan menenangkan setiap hari membantu Anda selalu berpikir positif. Dengan begitu, Anda akan lebih enjoy menikmati kehamilan.

4. Tidur
Nah, agar tidur Anda nyaman, pastikan kamar tidur Anda cukup “enak” untuk ditempati. Jika menggunakan AC, perhatikan suhunya agar tidak terlalu dingin. Anda bisa mandi air hangat dahulu agar badan rileks. Kemudian, minumlah segelas susu hangat. Susu mengandung asam amino tryptophan yang meningkatkan kadar serotonin dalam otak yang akan membantu Anda untuk dapat tidur.

Saat tidur, atur posisi senyaman mungkin. Anda bisa mencoba tidur dengan posisi miring ke kiri, untuk membantu mengoptimalkan aliran darah dan nutrisi ke plasenta.

5. Olahraga
Lakukan olahraga ringan minimal setengah jam sehari. Pilihlah olahraga yang aman seperti jalan kaki, berenang atau senam hamil. Berolahraga ringan secara teratur bisa melancarkan peredaran darah. Imbasnya, tubuh terasa bugar.

6. Berselancar di dunia Maya
Tak ada salahnya sharing apa yang Anda rasakan dengan ibu-ibu hamil lainnya. Anda bisa berselancar di dunia maya bergabung dengan milis ibu hamil. Atau, tuangkan momen-momen penting selama hamil ke dalam blog. Hitung-hitung bisa menjadi kenangan untuk si kecil nanti.

7. Berkomunikasi dengan janin
Luangkanlah waktu untuk berbincang bertiga: Anda, suami, dan janin. Libatkan suami, biarkan dia merasakan sendiri gerakan janin di perut Anda. Selain menambah kedekatan dengan suami, Anda pun merasa terhibur.

Popular posts from this blog

20 Tips Mengatasi Ngidam

Untuk calon ibu atau seorang wanita, istilah ngidam ini sudah lumrah dan sering di dengar dimana-mana saat membicarakan tentang kehamilan. Mual-mual, pusing dan muntah ketika sedang hamil merupakan gejala yang hampir dialami oleh semua wanita hamil, terutama di usia kehamilan 1-4 bulan. Dalam salah satu penelitian, bahkan disebutkan bahwa 50-70% wanita hamil mengalami gejala mual dan muntah atau ngidam. Merasa mual sepanjang hari dapat dialami sebagian wanita hamil muda, ada juga yang hanya timbul ketika sore hari, sebagian lagi merasakan gejala ngidam ini jika pada malam harinya kurang tidur. Namun sebagian besar gejala ngidam biasanya timbul di pagi hari, oleh sebab itulah ia dikenal juga dengan istilah ‘morning sickness‘. Nah, walaupun biasanya gejala ini akan berkurang bahkan menghilang setelah usia kehamilan 4 bulan, ada baiknya jika kepengenhamil.blogspot.com berbagi mengenai beberapa tips untuk mengatasinya… 1. Makanlah dalam jumlah sedikit, namun sering. Semakin kosong perut

Manfaat Ibu Hamil Minum Air Kelapa

Air kelapa adalah minuman menyegarkan yang membantu anda dalam menjaga tubuh terhidrasi dan tetap segar. Anda dapat menikmati minuman dingin dari air kelapa terutama di musim panas. Ada banyak manfaat yang terkait dengan minuman tropis alami ini. Hal ini dibuktikan dengan dikonsumsi di seluruh dunia dan dapat digunakan secara langsung atau dicampur dengan minuman lain. Air kelapa memiliki  nutrisi dan keseimbangan elektrolit yang sama seperti darah. Selama kehamilan, penting bagi seorang wanita untuk memasukkan makanan dan minuman sehat dan bergizi dalam diet sehari-hari. Mengkonsumsi Air kelapa selama kehamilan membantu dalam menjaga kesehatan ibu dan janin. Berikut ini ada beberapa manfaat dari air kelapa muda bagi ibu hamil: 1. Air kelapa adalah minuman isotonik alami. Ini membantu dalam pengisian cairan dan hilangnya garam alami yang dilepaskan oleh tubuh. Air kelapa dapat sangat mencegah dehidrasi dan kelelahan. 2. Air kelapa sangat dikenal untuk memperkuat sistem kekebalan tub

Tips Menghilangkan Bekas Garukan di Perut

Kepengen Hamil - Menghilangkan bekas luka atau bekas garutan saat hamil tidak susah kok bunda, kami punya banyak trik untuk menghilangkannya, bisa dengan berbagai cara dan cara mengatasinya pun cukup mudah. Nah baca terus yah bunda saya akan menuliskan sesuai dengan yang pernah saya alami. Untuk Pencegahan Dari hamil bulan ketiga hingga ke sembilan, rutinlah memberikan baby oil atau minyak di perut yang semakin hari semakin membuncit. Selain itu lakukan trik olahraga di pagi hari agar udara yang bunda hirup adalah udara segar dapat mententramkan pikiran dan juga janin kita. Pada saat perut kita gatal karena rambut si dede, janganlah menggaruk berlebihan hingga berbekas, berikan baby oil dan tahan, disinilah peran bunda untuk sabar. Lebih banyak bersabar bayi kita pun ikut sabar bun... amin. Cara Menghilangkan stretch Marks atau bekas garutan waktu hamil bisa dengan cara berikut. Pakai ampas kopi lebih mudah ditemukan bahannya, lebih cepat memudarkan dan tidak mengandung bahan kimia.